Latest News

5 Bahaya dan Dampak Tidur dengan Lampu Tetap Menyala

Bahaya tidur dengan lampu tetap menyala akan saya ulas pada postingan saya kali ini Seperti yang kita ketahui bersama, tidur adalah kebiasaan yang setiap hari dilakukan oleh setiap orang. Tidur banyak memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan, karena dengan tidur sejatinya adalah mengistirahatkan tubuh kita dari aktivitas yang melelahkan. Oleh karena itulah mengapa tidur merupakan salah satu hak dari tubuh kita yang harus kita penuhi. Mungkin banyak dari kita yang melakukan aktivitas tidurnya hanya di malam hari. Namun banyak juga sebagian orang yang melakukan aktivitas tidurnya di siang dan malam juga. Saat tidur di malam hari, biasanya ada yang tetap menyalakan lampu. Namun ada juga sebagaian dari kita yang mematikan lampu secara total. Nah, yang menjadi topik pembahasan kita pada postingan kali ini adalah adakah bahaya jika kita tidur dengan tetap menyalakan lampu?

Sahabat ditipskesehatan, tahukah Anda? Tidur dengan tetap menyalakan lampu ternyata memiliki dampak yang buruk bagi kesehatan tubuh Anda. Benarkah demikian? Ya, tidur dengan tetap menyalakan lampu dapat meningkatkan resiko Anda terkena penyakit mematikan seperti diabetes, kanker, kardiovaskular, dan gangguan sistem metabolisme.

Bahaya tidur dengan lampu tetap menyala

Bahaya dan Dampak Tidur dengan Lampu Menyala 

1. Dapat Meningkatkan Resiko Anda Terkena Kanker
Tahukah Anda? Di saat Anda tidur, tubuh Anda sedang memproduksi hormon melatonin. Hormon melatonin ini mempunyai fungsi untuk mencegah pertumbuhan dan perkembangan sel kanker. Oleh karena itu sangat dianjurkan ketika Anda tidur pada malam hari untuk mematikan lampu agar Anda dapat tertidur dengan pulas sehingga prosuksi hormon melatonin dapat maksimal.

2. Tidak Menyehatkan Bagi Wanita
Bagi Anda kaum wanita, mungkin Anda harus berpikir dua kali untuk tidur dengan tetap menyalakan lampu, sebab tidur malam dengan keadaan lampu tetap menyala dapat meningkatkan Anda terkena penyakit kanker payudara dan usus besar. Oleh karena itulah disarankan kepada Anda dan anak putri Anda untuk meembiasakan diri untuk tidur malam dengan keadaan lampu di matikan agar Anda bisa terhindar dari penyakit yang mematikan ini

3. Mempunyai Efek yang Tidak Baik bagi Kesehatan
Seperti yang sudah saya ulas di atas, tidur dengan keadaan lampu tetap menyala dapat meningkatkan Anda terkena berbagai gangguan kesehatan atau penyakit. Selain penyakit yang sudah saya sebutkan di atas, besar kemungkinan Anda akan terkena penyakit yang lainnya jika tetap membiasakan diri tidur dengan keadaan lampu tetap menyala.

4. Bisa Berakibat Depresi
Selain menurunnya kadar melatonin bisa meningkatkan Anda terkena kanker, disamping itu Anda juga akan terkena depresi yang dapat mengganggu kesehatan Anda. Hal ini sangat rentan terjadi pada kaum wanita, terutama jika sudah menginjak usia menopause.

5. Dapat Menurunkan Sistem Imun Tubuh
Tidur dengan keadaan lampu tetap menyala mempunyai dampak yang buruk bagi sistem imun atau sistem kekebalan tubuh Anda. Hal ini dikarenakan karena dampak dari menurunnya kadar hormon melatonin yang efeknya adalah menurunnya sistem imun tubuh. Sehingga tubuh Anda akan lebih rentan terkena penyakit. 

Demikianlah postingan saya tentang Bahaya Tidur dengan Lampu Tetap Menyala. Semoga bermanfaat, dan silahkan baca postingan saya yang tak kalah menarik lainnya. Baca juga: 4 Cara Mengatasi Insomnia Secara Alami Sehat Tanpa Obat. Image courtesy of Danilo Rizzuti at FreeDigitalPhotos.net

0 Response to "5 Bahaya dan Dampak Tidur dengan Lampu Tetap Menyala"